Pusat Edukasi

Rumah Pusat Edukasi Belajar Forex Pusat Edukasi Gratis Yuk Kenali Jenis Pola Grafik Pada Analisa Teknikal Trading Forex!

Yuk Kenali Jenis Pola Grafik Pada Analisa Teknikal Trading Forex!

by Sahabat Artikel

Yuk kenali jenis pola grafik pada analisa teknikal trading forex belajar Forex bukan hanya mengenai pengertian valas dan cara tradingnya saja melainkan memerhatikan berbagai macam faktor lain. Salah satunya menganalisa suatu pengaruh yang menyebabkan pergerakan mata uang asing sebelum melakukan transaksi jual ataupun beli. Beresiko sekali kalau sampai Anda terburu-buru ataupun membuat perkiraan secara ngawur atau sembarangan sehingga memicu kerugian bahkan bangkrut dalam jumlah besar. 

Forex sendiri meliputi berbagai atau seluruh mata uang dari negara, kemudian trader melakukan jual beli berdasarkan kondisi pasar dan hal-hal yang memengaruhinya. Misalnya seperti ingin membeli Dollar untuk investasi maka waktu paling tepat adalah ketika nilainya melemah sehingga harga beli lebih murah. Nah, supaya bisa mengetahui moment tersebut, trader wajib menggunakan metode analisis khusus agar tidak salah dalam mengambil keputusan.

Analisis Teknikal untuk Transaksi Forex

Sebelum memulai suatu trading Forex, carilah dahulu informasi atau berita mengenai pergerakan mata uang yang digunakan. Jangan sampai mengalami kerugian dan kehilangan uang puluhan sampai ratusan juta rupiah hanya karena Anda salah atau kurang teliti dalam proses tersebut. Ada beberapa macam metode analisa yang seringkali digunakan trader yaitu fundamental, teknikal dan sebagainya. Akan tetapi sebagian masyarakat merasa kesulitan ketika menggunakan cata teknikal karena butuh perhitungan.  

Analisa teknikal sebetulnya berdasarkan pada data ataupun informasi masa sebelumnya yang dijadikan patokan ataupun pertimbangan kembali. Hal yang membuatnya dianggap sulit serta merepotkan adalah karena menerapkan rumus Matematika, pemikiran alogaritma, analisis tinggi, dan pendekatan eksak lainnya. Meskipun begitu hasilnya lebih akurat sehingga memperbesar peluang keuntungan pada trading Forex nantinya. Jadi Anda akan dihadapkan dengan informasi dalam bentuk grafik, angka, bagan atau semacamnya. 

Jenis Pola Grafik pada Analisa Teknikal Forex

Karena diambil berdasarkan hasil perhitungan secara eksak maka jangan heran jika data-data pada analisa teknikal ditunjukkan melalui gambar grafik. Akan tetapi ada berbagai macam pola dan jenisnya karena bergantung pergerakan valas itu sendiri serta kondisi atau faktor yang memengaruhinya. Akan lebih baik bagi trader untuk belajar Forex terutama mengenal ragam pola grafik terlebih dahulu supaya dapat membaca situasi secara akurat. Beberapa contohnya yaitu sebagai berikut!

1.    Symmetrical Traingles
Bentuk ini seperti segitiga yang polanya makin rendah tetapi bisa juga meninggi ke atas. Hal tersebut dikarenakan oleh jumlah penawaran dan permintaan seimbang namun dipengaruhi oleh berbagai faktor sehingga membuat pargerakan uang tidak menentu atau bingung. Itulah sebabnya kenapa ada garis di dalam segitiga yang terlihat keluar dari trade. Untuk meningkatkan keuntungan maka trader membuka posisi saat pasar keluar dari pola segitiga atau volumenya besar. 

2.    Head and Shoulders
Pola ini harus Anda perhatikan dan bahkan waspadai karena menunjukkan adanya pelemahan pada trend. Kondisi ini bisa saja memberikan keuntungan besar atau malah sebaliknya jika tidak dimanfaatkan sebaik mungkin. Tindakan paling tepat ketika terjadi keadaan tersebut yaitu membuka posisi jual (sell) saat pasar menuju ke bawah dar garis neckline. Namun pastikan dahulu apabila target profitnya sejauh titik Head dan Shoulder. 

3.    Wedges
Pola ini sering juga disebut sebagai baji oleh sebagian besar trader Indonesia dengan bentuk konvergen atau menunjukkan koreksi. Segitiganya hampir simetris akan tetapi arahnya naik dan juga turun dengan garis melewati trade. Falling Wedges atau baju turun mempunyai ciri high rendah dan low menunjukkan sebaliknya yaitu lebih tinggi. Sedangkan Raising Wedges garis tersebut akan meninggi dengan low rendah.

4.    Flags and Pennants
Selanjutnya adalah Flags and Pennats yang dinamakan juga sebagai Bendera dan Panji. Kondisi ini menggambarkan ketika pergerakan harga pasar sedang bergerak lebih tinggi untuk mencari pijakan. Untuk memudahkan Anda, coba perhatikan garis sebelumnya karena biasanya terjadi pergerakan sangat panjang sebelum menunjukkan Flags and Pennants. Posisi trading Forex paling tepat pada pola ini yaitu melakukan open berdasarkan trend sebelumnya, tepatnya pennant atau flags telah ditembus. 

Beberapa pola diatas harus dipelajari serta dipahami secara detail supaya memudahkan Anda dalam menentukan posisi. Jika masih merasa kesulitan maka gunakan jasa broker berpengalaman atau mencari wawasan baru melalui Didimax. Disini menyediakan tempat edukasi Forex gratis dan terbaik di Indonesia. Meskipun begitu Didimax menyediakan mentor profesional bagi pemula bahkan pembelajaran online maupun offline. Belajar Forex sudah tidak sulit atau repot lagi dengan jasa broker Didimax. 

KOMENTAR DI SITUS

FACEBOOK

Tampilkan komentar yang lebih lama